Pom mini merupakan sebuah alat berjualan bensin eceran yang dipergunakan untuk berjualan bensin eceran rumahan dimana sistem kinerjanya secara umun sudah sama dengan pom bensin Pertamina. Pada awal mulanya pom bensin mini ini masih jarang dipaki oleh para penjual bensin eceran, namun seiring berkembangnya waktu, pom bensin mini sekarang ini sudah banyak dipergunakan oleh para penjual bensin eceran.
Hal itu dikarenakan oleh beberapa sebab seperti dapat menarik konsumen lebih banyak karena tapilan sudah modern serta alat ukur yang canggih dipadukan dengan CPU dan Display yang dapat menjadikan konsumen lebih percaya akan takaran dan keakuratan dari jumlah volume BBM yang dikeluarkan. Selain dari faktor diatas, ada lagi faktor yang menyebabkan orang menggunakan pom bensin mini atau pertamini dalam hal berjualan bensin eceran rumahan, faktor itu adalah omset penjualan yang meningkat sangat tinggi bahkan ada yang omset penjualannya mencapai 1500 liter perhari. Bayangkan saja kalau kita mengambil untung 1000 dari perliter, keuntungan dari penjualan bensinnya bisa mencapai 1,5 juta perhari. Faktor kenaikan dari omset tersebut adalah kepercayaan orang akan alat yang digunakan dalam berjualan bensin tersebut yaitu pom bensin mini digital.
Syarat lain apabila kita ingin sukses berjualan bensin dengan menggunakan pom bensin mini adalah faktor lokasi tempat kita berjualan bensin eceran. Sebagai tips sebaiknya cari lokasi dipinggiran kota yang penduduknya agak lumayan padat yang letaknya berjauhan dengan SPBU milik pertamina karena seperti diketahui bersamam untuk saat ini jumlah kendaraan baik dikota atau dikampung pertumbuhannya sangatlah cepat, atau juga lokasi jalan raya yang banyak dilewati kendaraan yang lalu lalang yang minimal dengan spbu berjarak 5 km keatas.
Selain faktor lokasi, faktor lain yang mendukung kesuksesan berjualan bensin dengan menggunakan pom bensin mini digital adalah faktor dari dalam pom mini tersebut. faktor tersebut diantaranya adalah sebagai berikut:
- tampilan yang sudah sangat modern dimana sistem kinerjanya sudah sama dengan SPBU\
- dilengkapi CPU dan Display
- Nozzle yang dilengkapi selang penghubung yang fungsinya untuk menyalurkan BBM dari tangki penyimpanan kedalam tangki BBM konsumen
- Nozzle booth sebagai tempat penyimpanan nozzel
- Alat ukur modern baik itu ic meter yang merupakan alat ukur standar SPBU atau juga flowsensor yang telah didukung sirkulasi sistem yang menjamin keakuratan dan keawetan mesin
- cat yang sudah dilapisi finishing glossy yang menjadikan warna dari bodi pom bensin mini lebih awet dan tahan lama serta kinclong lebih lama walaupun menghadapi berbagai cuaca baik hujan atau kemarau yang panas
- Aksesoris yang sudah disesuaikan dengan kebutuhan
- serta garansi kerusakan sebagai bukti tanggung jawab terhadap kualitas yang diberikan
Mengenai harga jual pom bensin mini digital, itu tergantung dari spesifikasi yang dibuat oleh produsen pom bensin mini itu sendiri. Karena seperti kita ketahui bersama pom bensi mini digital itu ada beberapa macamnya. Baiklah untuk lebih jelasnya mengenai jenis pom mini beserta harga jual lengkapnya yang ditawarkan produsen pom mini, adalah sebagai berikut:
Pom bensin mini digital dengan alat ukur flowsensor sistem sirkulasi
- Pom mini digital 1 nozzle Rp 17 Juta
- Pom mini digital 2 nozzle Rp 27 Juta
Pom bensin mini digital dengan alat ukur ic meter sirkulasi sistem
- Pom mini digital 1 nozzle Rp 27 Juta
- Pom mini digital 2 nozzle Rp 40 Juta
Harga diatas merupakan harga yang kami dapatkan dari agen penjualan pom bensin mini rakitan terpercaya yang memproduksi pom bensin mini berbagai tipe dan jenis. Website dari agen pom bensin mini tersebut adalah sebagai berikut:
Itulah ulasan mengenai Mengapa Berjualan Bensin dengan Menggunakan Pom Bensin Mini Sangat Menguntungkan? Terimakasih telah berkunjung dan semoga bisa bermanfaat bagi kita semuanya, amin